Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Inovasi Perancangan Alat PTS (Pencabut Tanaman Singkong) Sebagai Upaya Mengurangi Kelelahan Petani Singkong serta Meningkatkan Produktivitas Pasca Panen di Kabupaten Deli Serdang Sumatera

Authors
  • Afri Yudatama Siregar Fakultas Teknik Universitas Medan Area Medan, Indonesia
  • Reza Rinaldi Hasibuan Fakultas Teknik Universitas Medan Area Medan, Indonesia
  • Riko Andriano Tambunan Fakultas Teknik Universitas Medan Area Medan, Indonesia
Issue       Vol 2 No 3 (2019): Talenta Conference Series: Energy and Engineering (EE)
Section       Articles
Galley      
DOI: https://doi.org/10.32734/ee.v2i3.788
Keywords: Pasca panen Alat pencabut ubi Tanaman Singkong
Published 2019-12-19

Abstract

Singkong merupakan komoditas tanaman pangan yang penting sebagai penghasil karbohidrat dan bahan baku industri makanan, kimia serta pakan ternak. Menurut BPS ( Badan Pusat Statistik ) pada tahun 2016 bahwa luas lahan tanaman singkong di Kabupaten Deli Serdang sebesar 5490 ha. Permintaan singkong dari tahun ke tahun mengalami peningkatan , sehingga semakin banyak petani singkong yang memperluas lahan singkong mereka untuk menanam singkong agar dapat memenuhi permintaan tersebut dan meraih keuntungan yang besar. Meskipun tingkat permintaan singkong terus meningkat, namun ada permasalahan pasca panen yang kerap kali terjadi bagi para petani singkong yaitu dalam hal ketidaknyamanan dan tidak keefektifitasan pada saat mencabut tanaman singkong yang dapat menyebabkan terjadinya kelelahan atau sakit pada tubuh petani singkong sehingga mengurangi produktivitas hasil panen. Oleh karena itu untuk mengurangi kelelahan atau sakit pada tubuh petani singkong di Kabupaten Deli Serdang, maka penulis ingin merancang sebuah alat Pencabut Tanaman Singkong (PTS) dengan memanfaatkan alat angkong yang dimiliki oleh petani yang didesain menjadi sebuah alat pencabut tanaman singkong dengan sistem pengungkit kemudian wadah angkong tersebut dapat digunakan sebagai wadah untuk mengangkut singkong - singkong hasil panen ke tempat pengumpulan hasil panen sehingga para petani singkong dapat bekerja lebih cepat. Adapun data atribut alat pencabut singkong yang didesain adalah bentuk dari angkong dengan panjang 100 cm, tinggi 50 cm , 50 cm berdasarkan analisis Quality Function Deployment (QFD) sangat baik digunakan oleh para petani singkong pada saat panen singkong. Hal ini dapat dilihat dari hasil analisis derajat kepentingan yang menunjukkan alat tersebut penting bagi para petani singkong dan penggunaan alat yang cukup mudah.