Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Perencanaan Proses Manufaktur dan Perancangan Ulang Part Ripple Plate Pada Pembuatan Prototype Alfa Mesin Pemecah Inti Kelapa Sawit Skala Mikro

Authors
  • Abdurrafi Nabil Azzam Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, 12110, Indonesia
  • Niken Parwati Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, 12110, Indonesia
Issue       Vol 8 No 1 (2025): Talenta Conference Series: Energy and Engineering (EE)
Section       Articles
Galley      
DOI: https://doi.org/10.32734/ee.v8i1.2673
Keywords: kelapa sawit mesin pemecah inti ripple plate perancangan ulang proses manufaktur palm oil kernel crushing machine redesign manufacturing process
Published 2025-07-28

Abstract

Kelapa sawit merupakan komoditas unggulan Indonesia dengan nilai tambah tinggi pada bagian inti bijinya. Namun, keterbatasan akses teknologi menyebabkan petani kecil dan pelaku industri kecil menengah (IKM) belum optimal dalam memanfaatkannya. Untuk menjawab tantangan ini, dikembangkanlah mesin pemecah inti kelapa sawit skala mikro yang lebih terjangkau. Penelitian ini bertujuan untuk merancang ulang ripple plate komponen penting dalam proses pemecahan inti serta menyusun proses manufaktur sistematis melalui Bill of Materials (BOM), Assembly Chart, Operation Process Chart (OPC), dan Precedence Diagram. Hasilnya, desain ripple plate baru berbentuk silinder dengan tonjolan spiral berbahan baja karbon terbukti lebih ekonomis tanpa mengurangi fungsi pemecahan. Perencanaan manufaktur juga menghasilkan proses produksi yang efisien, dengan waktu siklus total 541 menit. Rancangan ini diharapkan mampu mendukung penyebaran mesin skala mikro yang terjangkau bagi IKM dan petani kelapa sawit di Indonesia.

Oil palm is Indonesia's leading commodity with high added value in the kernel. However, limited access to technology means that farmers and small and medium industry (SME) players have not been able to utilize it optimally. To answer this challenge, a more affordable micro-scale palm kernel crushing machine was developed. This research aims to redesign the ripple plate-an important component in the palm kernel crushing process-and develop a systematic manufacturing process through Bill of Materials (BOM), Assembly Chart, Operation Process Chart (OPC), and Precedence Diagram. As a result, a new cylindrical ripple plate design with spiral protrusions made of carbon steel proved to be more economical without compromising the cracking function. This manufacturing design also resulted in an efficient production process, with a total cycle time of 541 minutes. This design is expected to support the deployment of affordable micro-scale machines for SMEs and oil palm farmers in Indonesia.