Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Analisis Pengendalian Bahan Baku Dengan Continuous System Review Pada PT. XYZ

Authors
  • Johan Pranata Departemen Magister Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara Jln. Dr. T Mansyur No. 9 Padang Bulan Medan 20222, Indonesia
  • Heru Ambrose Sinaga Departemen Magister Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara Jln. Dr. T Mansyur No. 9 Padang Bulan Medan 20222, Indonesia
  • Letno Noventa Gurusinga Departemen Magister Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara Jln. Dr. T Mansyur No. 9 Padang Bulan Medan 20222, Indonesia
Issue       Vol 8 No 1 (2025): Talenta Conference Series: Energy and Engineering (EE)
Section       Articles
Galley      
DOI: https://doi.org/10.32734/ee.v8i1.2667
Keywords: Pengendalian persediaan Continuous Review System (CRS) biaya pemesanan biaya penyimpanan efisiensi biaya metode pengendalian persediaan fluktuasi permintaan biaya total kelancaran produksi Inventory control ordering costs storage costs cost efficiency inventory control method demand fluctuations total cost production continuity
Published 2025-07-28

Abstract

Persediaan bahan baku memegang peranan penting dalam kelancaran produksi dan efisiensi biaya operasional perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengendalian persediaan bahan baku dengan menggunakan metode Continuous Review System (CRS) pada PT. XYZ, yang bergerak dalam produksi santan kelapa. Metode CRS dipilih karena kemampuannya dalam mengelola persediaan secara kontinu dan efisien, yang dapat mengurangi biaya pemesanan dan penyimpanan. Dalam penelitian ini, data yang digunakan mencakup informasi mengenai biaya pemesanan, biaya penyimpanan, serta kebutuhan bahan baku kelapa yang fluktuatif sepanjang tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode CRS dapat menghasilkan total biaya yang lebih rendah dibandingkan dengan sistem aktual perusahaan, dengan penghematan mencapai 44%. Di sisi lain, meskipun penghematan biaya signifikan, penelitian ini juga menyoroti pentingnya mempertimbangkan faktor lain seperti cycle time bahan baku dalam memilih metode pengendalian persediaan yang paling sesuai untuk kelancaran produksi perusahaan. Penelitian ini memberikan rekomendasi untuk penerapan CRS yang lebih optimal di masa depan dengan mempertimbangkan semua variabel yang mempengaruhi pengelolaan persediaan.

Raw material inventory plays a crucial role in ensuring smooth operations and cost efficiency in a company’s production process. This study aims to analyze raw material inventory control using the Continuous Review System (CRS) method at PT. XYZ, a company engaged in coconut milk production. CRS was selected for its ability to continuously and efficiently manage inventory, thereby reducing ordering and storage costs. The data used in this study includes information on ordering costs, storage costs, and fluctuating raw material requirements for coconut throughout the year. The study’s findings indicate that the CRS method results in lower total costs compared to the company’s current inventory system, with a cost saving of up to 44%. Additionally, while significant cost savings were achieved, the research highlights the importance of considering other factors such as the cycle time of raw materials when selecting the most suitable inventory control method for the company’s production continuity. This study provides recommendations for optimizing the future implementation of CRS, taking into account all the variables that affect inventory management.