Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Penerapan Metode Survei Pasar pada Perancangan Produk Portable Hand Massager with Thermal Therapy

Authors
  • Mhd Rifky Fadhilah Samosir Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara, Jl. Dr. T. Mansyur No.9, Padang Bulan, Medan 20222, Indonesia
  • Annisa Nurfadhilah Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara, Jl. Dr. T. Mansyur No.9, Padang Bulan, Medan 20222, Indonesia
  • Nurina Br Aritonang Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara, Jl. Dr. T. Mansyur No.9, Padang Bulan, Medan 20222, Indonesia
Issue       Vol 7 No 1 (2024): Talenta Conference Series: Energy and Engineering (EE)
Section       Articles
Galley      
DOI: https://doi.org/10.32734/ee.v7i1.2275
Keywords: Kuesioner Portable Hand Massager with Thermal Therapy Survei Pasar Konsumen Questionnaire Market Survey Consumer
Published 2024-10-22

Abstract

Survei pasar dapat juga disebut dengan riset pemasaran merupakan alat yang menjadi landasan branding, kepuasan konsumen, pengembangan strategi pemasaran dengan mempertimbangkan peningkatan produksi, peningkatan penjualan barang atau jasa, dan perkembangan suatu perusahaan. Oleh karena itu, untuk mengetahui keinginan konsumen terhadap produk Portable Hand Massager with Thermal Therapy dilakukan survei pasar. Pada survei pasar, kuesioner akan disebarkan kepada konsumen melalui dua tahap, tahap pertama yaitu kuesioner terbuka dan selanjutnya kuesioner tertutup. Kuesioner ialah sebuah instrumen penelitian yang terdiri dari serangkaian pertanyaan atau jenis pertanyaan lain yang dirancang guna mengumpulkan informasi dari responden. Data hasil survei tersebut kemudian akan diperiksa validitas dan reliabilitasnya untuk mengetahui seberapa andal instrumen tersebut dalam mengukur sesuatu. Metode sampling yang digunakan dalam menentukan jumlah sampel untuk produk Portable Hand Massager with Thermal Therapy merupakan metode probability sampling serta perhitungan sampel yang dibutuhkan dilakukan dengan menggunakan rumus Slovin. Berdasarkan data dari hasil kuesioner yang sebelumnya dilakukan pengujian dengan menggunakan validitas dan reliabilitas diperoleh bahwa produk Portable Hand Massager with Thermal Therapy valid. Oleh karena itu, produk Portable Hand Massager with Thermal Therapy diharapkan dapat diterima dan digunakan oleh masyarakat luas.

Market surveys can also be called marketing research is a tool that is the basis for branding, consumer satisfaction, developing marketing strategies by considering increasing production, increasing sales of goods or services, and the development of a company. Therefore, to find out consumer desires for the Portable Hand Massager with Thermal Therapy product, a market survey was conducted.  In market surveys, questionnaires will be distributed to consumers in two stages, the first is an open questionnaire and then a closed questionnaire. A survey could be investigating instrument comprising of an arrangement of questions or other questions outlined to gather data from respondents. The survey data will then be checked for validity and reliability to find out how reliable the instrument is in measuring something. The examining strategy utilized to decide the number of samples for the Portable Hand Massager with Thermal Therapy product is a probability sampling method and the calculation of the required sample is carried out using the Slovin formula.  Based on data from the results of a questionnaire that was previously tested using validity and reliability, the Portable Hand Massager with Thermal Therapy product was valid. Therefore, it is hoped that the Portable Hand Massager with Thermal Therapy product will be accepted and used by the wider community.