Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Penentuan Strategi Pemasaran Keripik Singkong pada UKM Kreasi Lutvi dengan Metode AHP (Analitical Hierarchy Process)

Authors
  • Eva Natalia Sirait Program Studi Industri, Universitas Islam Sumatera Utara, Jln. Sisingamangaraja XII Teladan, Medan, Sumatera Utara, Indonesia
  • Suliawati Program Studi Industri, Universitas Islam Sumatera Utara, Jln. Sisingamangaraja XII Teladan, Medan, Sumatera Utara, Indonesia
  • Mahrani Arfah Program Studi Industri, Universitas Islam Sumatera Utara, Jln. Sisingamangaraja XII Teladan, Medan, Sumatera Utara, Indonesia
Issue       Vol 6 No 1 (2023): Talenta Conference Series: Energy and Engineering (EE)
Section       Articles
Galley      
DOI: https://doi.org/10.32734/ee.v6i1.1864
Keywords: Analitical Hierarchy Process Expert Choice Promosi Rutin Strategi Pemasaran Routine Promotion Marketing Strategy
Published 2023-10-20

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan strategi pemasaran yang tepat untuk produk keripik singkong UKM Kreasi Lutvi dengan mempertimbangkan kriteria-kriteria yang relevan, serta untuk mengidentifikasi prioritas dalam penentuan strategi pemasaran. Peneliti menggunakan metode Analisis Hirarki Proses (AHP) dengan menggunakan software Expert Choice untuk menyusun struktur hirarki dan menghitung bobot setiap kriteria. Penelitian ini dilakukan di UKM Kreasi Lutvi yang terletak di Jl. Tunas Mekar No. 258, Desa Tuntungan II, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Data dikumpulkan melalui kegiatan bertanya jawab dan penyebaran kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa alternatif terbaik dalam penentuan strategi pemasaran keripik singkong pada UKM Kreasi Lutvi adalah promosi rutin, dengan bobot alternatif sebesar 0,49. Dengan melaksanakan kegiatan promosi secara rutin, diharapkan dapat meningkatkan penjualan produk UKM Kreasi Lutvi.

The aim of this study is to determine the appropriate marketing strategy for the cassava chips product of UKM Kreasi Lutvi, taking into consideration relevant criteria, and to identify the priorities in determining the marketing strategy. The researcher used the Analytical Hierarchy Process (AHP) method with the assistance of Expert Choice software to structure the hierarchy and calculate the weights of each criterion. This research was conducted at UKM Kreasi Lutvi located at Jl. Tunas Mekar No. 258, Desa Tuntungan II, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, North Sumatra. Data were collected through interviews and questionnaire distribution. The findings of this study indicate that the best alternative for determining the marketing strategy for cassava chips at UKM Kreasi Lutvi is regular promotion, with an alternative weight of 0.49. By implementing regular promotional activities, it is expected to increase the sales of UKM Kreasi Lutvi's product.