Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Pemilihan Guru Berprestasi Sekolah Dasar Negeri XYZ

Authors
  • Melliana Program Studi Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Dumai, Indonesia
  • Syarifah Akmal Program Studi Teknik Industri Universitas Malikussaleh, Indonesia
  • M. Azmi Program Studi Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Dumai, Indonesia
  • Trisna Mesra Program Studi Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Dumai, Indonesia
  • Fitra Program Studi Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Dumai, Indonesia
Issue       Vol 4 No 1 (2021): Talenta Conference Series: Energy and Engineering (EE)
Section       Articles
Galley      
DOI: https://doi.org/10.32734/ee.v4i1.1300
Keywords: Guru Kinerja Reward SAW SPK
Published 2021-10-29

Abstract

Reward perlu diberikan untuk memotivasi tenaga pendidik agar selalu mengembangkan kinerjanya. Salah satu usaha yang dilakukan adalah dengan pemilihan guru berprestasi. Pemilihan guru berprestasi dimaksudkan untuk meningkatkan motivasi, dedikasi, loyalitas, dan profesionalisme tenaga pendidik yang diharapkan berpengaruh positif terhadap peningkatan kinerja, prestasi, dan mutu pendidikan secara nasional. Sehubungan dengan itu Sekolah Dasar Negeri XYZ memberikan perhatian untuk pemilihan guru berprestasi yang dilakukan rutin setiap tahun. Penentuan prestasi ini menggunakan Metode Simple Additive Weighting, yang merupakan salah satu metode pengambilan keputusan untuk menetapkan alternatif terbaik dari kriteria yang sudah ditentukan. Adapun kriteria yang di pakai adalah penilaian Kepala Sekolah, Penilain Komite, Penilaian Guru Teman Sejawat, pelatihan, dan kedisplinan. Hasil yang di peroleh dari perhitungan yang sudah dilakukan, yaitu A1= 98,2 sebagai alternatif Guru dengan nilai terbesar. Dengan kata lain, V1 akan terpilih sebagai Guru berprestasi di Sekolah Dasar Negeri 026 Sukajadi Kota Dumai. Kesimpulannya adalah dengan menggunakan sistem ini dapat mempermudah Kepala Sekolah dalam menentukan Guru berprestasi berdasarkan kriteria yang telah ditentukan, dan dapat dikembangkan dengan metode yang berbeda.

 

Rewards need to be given to motivate educators to always develop their performance. One of the efforts made is the selection of outstanding teachers. Selection of outstanding teachers is intended to increase motivation, dedication, loyalty and professionalism of teaching staff which are expected to have a positive effect on improving performance, achievement, and quality of education nationally. In this regard, XYZ State Elementary School pays attention to the selection of outstanding teachers which is carried out regularly every year. This achievement determination uses the Simple Additive Weighting Method, which is a decision-making method to determine the best alternative from predetermined criteria. The criteria used are the principal's assessment, committee assessment, peer teacher assessment, training, and discipline. The results obtained from the calculations that have been done, namely A1 = 98.2 as an alternative teacher with the largest value. In other words, V1 will be selected as an outstanding teacher at the 026 Sukajadi State Elementary School, Dumai City. The conclusion is that using this system can make it easier for the Principal to determine outstanding teachers based on predetermined criteria, and can be developed with different methods..