Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Upaya Peningkatan Pengetahuan Penggunaan Biofertilizer di Kelompok Usaha Tani Dusun Gapuk Desa Tebing Tinggi Pangkatan Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhanbatu

Authors
  • Hilwa Walida Program Studi Agroteknologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Labuhanbatu
  • Fitra Syawal Harahap Program Studi Agroteknologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Labuhanbatu
  • Ibnu Rasyid Munthe Program Studi Manajemen Informatika, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Labuhanbatu
Issue       Vol 5 No 1 (2024): Talenta Conference Series: Agricultural and Natural Resources (ANR)
Section       Articles
Galley      
DOI: https://doi.org/10.32734/anr.v5i1.2154
Keywords: Biofertilizer Dusun Gapuk MOL Rebung MOL Bamboo shoots
Published 2024-08-26

Abstract

Salah satu kelompok usaha tani yang berlokasi di Dusun Gapuk Desa Tebing Tinggi Pangkatan merupakan pembudidaya tanaman cabai yang telah memulai usaha tani cabainya dari tahun 2018. Budidaya cabai dilakukan di lahan seluas 2.800 m2 dengan produksi 1,5 ton dan total keuntungan yang didapat sebesar 50 juta rupiah selama 1 siklus hidup tanaman. Namun, berdasarkan hasil survei diketahui bahwa pemakaian pupuk kimia pada budidaya tanaman cabai usaha tani ini sangat banyak dan boros sehingga dapat menimbulkan banyak dampak negatif, salah satunya serangan Fusarium. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan mengenai dampak penggunaan pupuk kimia dan pestisida kimia secara berlebihan dan manfaat biofertilizer. Upaya peningkatan pengetahuan dilaksanakan dengan memberikan sosialisasi dan diselingi dengan pemberian pretest dan posttest. Pretest dan posttest masing-masing berisi 10 buah pertanyaan, lalu hasilnya dihitung dengan paired t-test. Hasil menunjukkan perbedaan yang signifikan pada kedua materi sosialisasi yang menyatakan bahwa terdapat perbedaan pengetahuan sebelum dan sesudah diberi materi sosialisasi. Hasil paired t-test materi pertama sebesar 0,002837 dan materi kedua sebesar 0,00319. Berdasarkan hal tersebut dapat dikatakan bahwa pemberian sosialisasi dapat meningkatkan pengetahuan kelompok usaha tani Dusun Gapuk Tebing Tinggi Pangkatan Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhanbatu.

 

 

One of the farming groups located in Gapuk, Tebing Tinggi Pangkatan Village, is a chili cultivator who has started a farming business from 2018. Chili cultivation is carried out on an area of ​​2,800 m2 with a production of 1.5 tons and a total profit of 50 million rupiah for 1 life cycle plant. However, based on the survey results, it is known that the use of chemical fertilizers are very numerous and wasteful so that it can cause many negative impacts, one of which is Fusarium attack. This activity aims to provide knowledge about the impact of excessive use of chemical fertilizers and chemical pesticides and the benefits of biofertilizers. Efforts to increase knowledge are carried out by providing socialization and interspersed with giving pretest and posttest. The pretest and posttest each contained 10 questions, then the results were calculated using a paired t-test. The results showed a significant difference in the two socialization materials which stated that there were differences in knowledge before and after being given socialization materials. The paired t-test results for the first material are 0.002837 and the second material is 0.00319. Based on this, it can be said that this socialization can increase the knowledge of the farming group of Dusun Gapuk Tebing Tinggi Pangkatan, Pangkatan District, Labuhanbatu Regency.